Senin, 15 April 2013

“Look at me and follow me…”

“Look at me and follow me…”

Kepuasan memang tak akan pernah habis, keinginan untuk dikenang atau eksistensi merupakan salah satu kebutuhan dasar yang harus dimiliki oleh manusia. Tidak terlepas dari itu organisasi-organisasi politik mulai melaksanakan political marketing. Political marketing merupakan variasi dari kebijakan komunikasi pemasaran untuk mempromosikan seorang atau proyek politik dengan menggunakan model teknik pemasaran komersial sebagai mewakili seperangkat metode yang dapat digunakan oleh organisasi-organisasi politik untuk pencapaian tujuan dalam hal program politik atau dalam memengaruhi perilaku para calon pemilih dengan melakukan propaganda, dengan adanya political marketing diharapkan masyarakat dapat terpengaruhi dan dapat memenuhi isi otak masyarakat terhadap kiasan atau slogan yang diberikan oleh organisasi-organisasi politik.

Nama Saya Erio!

Nama Saya Erio!

Nama saya Erio!. Kenapa saya memilih itu sebagai judul? Itu diinspirasi dari Judul Film “My Name is Khan”. Nama lengkap saya Erio Rizqi Probo Nugroho yang bisa dipanggil Erio. Saya berasal dari Desa Karang RT 14/RW 04, Kecamatan Delanggu, Kabupaten Klaten. Disana tentunya saya masih tinggal bersama Orang Tua saya dan tiga orang kakak saya.
Saya memiliki kepribadian yang unik. Kalau orang sekarang sering menyebutnya “Moody”. Jika menurut saya, “Moody” itu perasaan seseorang yang rentan atau sangat peka mengalami perubahan jika ada pemicu yang dapat membuat seseorang merasa sangat bersemangat atau malah sebaliknya. Jika pandangan Moody itu seperti itu, begitulah sedikit gambaran tentang kepribadian saya.

Jumat, 18 Januari 2013

Film Perfume: The Story of A Murderer

Film - Belakangan ini Film yang bagus dilatarbelakngi oleh cerita dari novel yang bagus pula. sama halnya pada film Parfume: The Story of a Murderer ini, Berawal dari kisah yang diangkat dari novel best seller karya Patric Suskind ini memang sangatlah luar bisa.


Cerita diawali oleh kelahiran Grenouille yang dilahirkan begitu saja oleh sang ibu. Dan ibu mengira bayi itu udah meninggal dan berencana membuangnya nanti bersama sisa-sisa perut ikan yg ia jual. Pada saat itu, hal tersebut merupakan tindak kriminal yang tidak termaafkan, jadi tangisan pertama Grenouille mengantarkan ibunya ke tiang gantungan.
Grenouille pun dikirim ke panti asuhan. Dari kecil ia sudah menampakkan keanehan-keanehan dan setiap orang akan merasa takut jika berdekatan dengan nya. Setelah remaja ia dijual sama si ibu panti ke tukang samak kulit kambing. Disanalah ia besar dengan segala kepatuhan.
Penciumana yang tajam membuatnya bisa menghirup berbagai macam aroma yang tidak bisa dirasakan oleh orang lain. Ia menjadi rakus akan aroma dan berkeinginan untuk menghirup dan mengenal segala macam aroma di seluruh dunia.
Pada suatu ketika, si Grenouille ikut ke kota membantu bosnya untuk mengatar kulit kambing. Disitulah ia bertemu dengan seorang gadis cantik yang memiliki aroma tubuh yang benar-benar memikat.

Senin, 01 Oktober 2012

Film Radio Galau FM Cocok bagi Remaja 3gp (Galau Gundah Gulana Perih)


http://www.boleh.com/media_files/media/2012/07/06/44yUk9_radio-galau-fm_320x480.jpgFilm – Twitter saat ini telah menjadi tempat favorit kalangan remaja, hal itu menjadi sumber ide yang diangkat menjadi sebuah film berjudul ‘Radio Galau FM’. Film tersebut diperankan oleh aktor dan aktris remaja pendatang baru seperti Dimas Anggara, Natasha Rizky, Jordi Onsu, Indri Giana dan Alisia Rininta. Radio Galau FM menurut rencana akan ditayangkan pada 13 September 2012.

Berikut adalah kisah singkat film Radio Galau FM:
   
      Selama tiga tahun, Bara tidak punya pacar. Selama tiga tahun terakhir Bara menghabiskan malam minggu dikamar, pacaran dengan laptop dan mengejar impiannya menjadi penulis. Selama tiga tahun hanya ada satu hal yang konstan dalam hidup Bara : GALAU. Kegalauan Bara berakhir ketika hadir sosok Velin, adik kelas lucu yang kemudian menjadi pacarnya. Bersama Velin, Bara memasuki dunia baru yang penuh warna. Bersama Velin, hidup Bara menjadi lebih indah dan menyenangkan. Tapi, masa masa indah bersama Velin tidak bertahan lama. Velin yang manis perlahan bertransformasi menjadi manja dan menyebalkan. Velin berubah, Bara mulai gerah. Bara berusaha mencari solusi, tetapi sikap dramatis Velin kian menjadi. Velin bahkan sampai mencoba bunuh diri dan hal ini membuat Bara galau lagi. Ditengah kegalauan Bara, hadir sosok Diandra, kakak kelas yang cantik, seksi dan dewasa. Diandra membuat Bara nyaman. Diandra membuat Bara senang. Diandra membuat Bara melupakan Velin. Sialnya, ternyata Diandra lebih dramatis dari Velin dan hal ini tersebut membuat Bara semakin galau.

Minggu, 30 September 2012

Ruang Lingkup dan Prinsip- prinsip Pengembangan Masyarakat


Pengembangan Masyarakat memiliki sejarah panjang dalam praktek pekerjaan sosial (Payne, 1995; Suharto, 1997). Sebagai sebuah metode pekerjaan sosial, PM memungkinkan pemberi dan penerima pelayanan terlibat dalam proses perencanaan, pengawasan dan evaluasi. PM meliputi berbagai pelayanan sosial yang berbasis masyarakat mulai dari pelayanan preventif untuk anak-anak sampai pelayanan kuratif dan pengembangan untuk keluarga yang berpendapatan rendah.
Pengembangan masyarakat disini bisa diartikan salah satu metode atau pendekatan inti yang menunjukkan keunikan pekerja sosial dan membedakan profesi ini dengan profesi yang lain. Banyak disiplin mengklaim memiliki keahlian dalam bekerja dengan individu, keluarga dan kelompok. Namun hanya sedikit profesi yang memfokuskan pada keberfungsian klien dalam konteks organisasi, masyarakat dan kebijakan, salah satunya adalah pekerja sosial.

Sabtu, 29 September 2012

Sistem Integrasi Ternak dengan Tanaman


A.    Pengertian 
Pengelolaan Tanaman Terpadu (PTT) atau Integrated Corp Management  (ICM) adalah upaya untuk mempertahankan atau bahkan meningkatkan produksi pangan secara berkelanjutan dengan memperhatikan sumber daya yang tersedia serta kemauan dan kemampuan petani (Irawan, 2008).  Pengelolaan Tanaman Terpadu (PTT) merupakan system budidaya tanaman dan pengendalian hama penyakit yang terintegrasi untuk meningkatkan produksi dan produktivitas padi yang optimal serta terjaminnya keseimbangan agroekosistem yang berkelanjutan (Iskandar, 2008). Sedangkan, Pengolahan ternak terpadu untuk peternakan dan/atau sistem/pola pertanian terpadu dimana ada hubungan timbal-balik antara pertanian dan peternakan.

Selasa, 25 September 2012

Dinding Kota Sarana Informasi dan Komunikasi bagi Pendidikan Anak di Era Urban Attack

Sudah sejak lama sebutan dinding “tidaklah asing” terdengar di telinga kita. Mengapa saya katakan “tidaklah asing”? karena dinding merupakan suatu struktur padat yang membatasi dan kadang melindungi suatu area. Umumnya, dinding membatasi suatu bangunan dan menyokong struktur lainnya, membatasi ruang dalam bangunan menjadi ruangan-ruangan, atau melindungi atau membatasi suatu ruang di alam terbuka. Tiga jenis utama dinding struktural adalah dinding bangunan, dinding pembatas (boundary), serta dinding penahan (retaining). Dinding bangunan memiliki dua fungsi utama, yaitu menyokong atap dan langit-langit, membagi ruangan, serta melindungi terhadap intrusi dan cuaca. Dinding penahan berfungsi sebagai penghadang gerakan tanah, batuan, atau air dan dapat berupa bagian eksternal ataupun internal suatu bangunan. Dinding pembatas mencakup dinding privasi, dinding penanda batas, serta dinding kota. Dinding jenis ini kadang sulit dibedakan dengan pagar. Akan tetapi, pada beberapa periode tahun belakangan ini dinding kota sudah menjadi life style sebagian masyarakat urban. Dinding menjadi salah satu sarana kreasi anak-anak remaja dengan coretan pilox mereka. Hampir sudah tidak ada lagi tembok putih bersih yang tak terjamah untuk kepentingan masyarakat urban.